logo
Fakultas Kehutanan
Universitas Mulawarman

Berita

Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman

# Kerjasama
11 Oct 2022 | M.Taufiq | 571 views
PERESMIAN HUTAN PERTAMINA MAHAKAM
PT Pertamina (persero) mencanangkan Program Blue Carbon Initiative sebagai bentuk partisipasinya dalam mendukung capaian Nationally Determined Contribution (NDC) Indonesia. Salah satu bentuk implementasi dari program tersebut adalah penanaman satu juta bibit mangrove melalui inisiasi berdirinya Hutan Pertamina Mahakam yang berlokasi di Kawasan PPKH (Persetujuan Penggunaan Kawasan Hutan) PT. Pertamina Hulu Mahakam yang melibatkan kerjasama antara Pertamina Foundation dengan Fakultas Kehutanan Universitas Mulawarman selaku tim pakar dalam rehabilitasi dan restorasi mangrove. Kegiatan peresmian Hutan Pertamina Mahakam dilaksanakan pada hari Senin (10/10/2022) di Desa Muara Jawa Pesisir, Kecamatan Muara Jawa, Kabupaten Kutai Kartanegara. Dalam sambutannya sekaligus memimpin peresmian, Bapak Hartono selaku Kepala Badan Restorasi Gambut dan Mangrove Republik Indonesia mengungkapkan bahwa kolaborasi berbagai pihak dalam kegiatan ini sejalan dengan apa yang diinstruksikan oleh Presiden Joko Widodo. Harapannya, kesuksesan kegiatan rehabilitasi dan restorasi mangrove ini dapat direalisasikan pada wilayah-wilayah lain di Indonesia yang perlu penanganan serupa.


Prasasti peresmian ditandatangani oleh Bapak Hartono, Drs. Edi Damansyah, M.Si. selaku Bupati Kutai Kartanegara yang diwakili oleh Bapak Totok Heru Subroto selaku asisten III, Ibu Fajriyah Usman selaku Vice President Corporate Social Responsibility (CSR) PT Pertamina (Persero), Bapak Krisna selaku General Manager (GM) PT Pertamina Hulu Mahakam, serta Ir. Rini Endah Lestari, M.P. selaku Plt Kepala Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Timur. Simbolis penanaman bibit mangrove dilakukan oleh para tamu undangan yang hadir. Melalui kegiatan ini, Pertamina Foundation juga berkesempatan menyerahkan bantuan secara simbolis kepada desa-desa di sekitar Hutan Pertamina Mahakam, seperti Desa Sepatin, Desa Muara Jawa Tengah, dan Muara Jawa Pesisir.







Berita Lainnya